smpn44bks@gmail.com
(021) 89233665
PENILAIAN TENGAH SEMESTER GENAP SMP Negeri 44 Kota Bekasi


PTS GENAP SMPN 44 Kota Bekasi


Bulan ini adalah bulan penilaian tengah semester pada jenjang SMP seperti yang terjadwal di Kalender akademik Dinas Pendidikan Kota Bekasi.

Terkait hal tersebut SMP N 44 menetapkan Penilaian Tengah Semester Genap yang dilaksanakan pekan ini, yaitu dimulai pada Senin 15 Maret 2021 sampai dengan Jumat 19 Maret 2021. Sejumlah 705 siswa SMPN 44 Kota Bekasi diharapkan mengikuti PTS ini secara daring tanpa kendala. 




Walaupun kenyataannya masih banyak siswa yang mengalami kendala dalam mengikuti proses daring tersebut. Kendala yang ditemukan antara lain:     

Kurangnya pemahaman IT peserta didik dan lingkungan keluarganya dalam menggunakan hp dan akunnya, HP / gawai tidak mendukung aplikasi , Lupa password akun G-Suite, sehingga akun siswa harus direset ulang oleh Panitia, dan tidak memiliki kuota internet.

Panitia sangat memahami kesulitan kesulitan yang dialami oleh peserta didik, oleh karena itu panitia meluangkan waktu untuk memberikan bantuan dan pelayanan dalam mengatasi kendala kendala tersebut. Sebagaimana yang terjadi pada hari pertama PTS ini, lebih dari 50 siswa datang ke sekolah mengajukan permasalahan yang ada maka dengan sigap panitia langsung menangani.




Meskipun banyak kendala pada hari pertama ini namun para siswa menunjukan semangat yang luar biasa untuk mengikuti PTS ini. Bagi siswa yang tidak memiliki fasilitas hp ataupun laptop maka panitia menyediakan pelayanan berupa penggunaan laptop di sekolah. Adapun pelaksanaannya dijadwalkan pada pekan berikutnya dengan tetap memperhatikan penerapan Protokol kesehatan Pencegahan  Covid-19.

 



Humas | 16 Maret 2021| Dibaca : 1923